Wednesday 28 October 2020

Sistem Bilangan

 SISTEM BILANGAN

Sistem Bilangan (numberic system) adalah sebuah simbol atau kumpulan dari simbol yang mempresentasikan sebuah angka. Numerik berbeda dengan angka. Simbol “11” dan “XI” adalah numerik yang berbeda, tetapi mempresentasikan angka yang sama yaitu sebelas. Sistem bilangan yang banyak dipergunakan manusia adalah sistem bilangan desimal, yaitu sistem bilangan yang menggunakan 10 macam simbol untuk mewakili suatu besaran. Sistem bilangan desimal banyak digunakan manusia karena manusia mempunyai 10 jari untuk dapat membantu perhitungan-perhitungan.

SISTEM BILANGAN PADA KOMPUTER ;

  • Lain halnya dengan komputer, logika dikomputer diwakili oleh bentuk elemen 2 keadaan yaitu OFF dan ON (dalam konsep binari yaitu 0 dan 1). 
  • Disamping sistem binari (binary system number), komputer juga menggunakan sistem bilangan yang lain, yaitu sistem bilangan oktal  (octal number system) dan bilangan hexadecimal (hexadecimal number system).

 BASIS YANG DIPERGUNAKAN;

  • Sistem bilangan desimal menggunakan basis 10 (deca berarti 10), menggunakan 10 macam simbol  bilangan (0-9).
  • Sistem bilangan binari menggunakan basis 2 (binary berarti 2), menggunakan 2 macam simbol bilangan (0 dan 1).
  • Sistem bilangan oktal menggunakan basis 8 (octal berarti 8), menggunakan 8 macam simbol bilangan (0-7).
  • Sistem bilangan hexadesimal menggunakan basis 16 (hexa berarti 6 dan deca berarti 10), menggunakan 16 macam simbol bilangan (0-9 dan A-F). 

Tabel Sistem Bilangan (antara Desimal, Binari, Oktal, Hexadesimal)


 

No comments:

Post a Comment

Mode Operasi Unit CPU PLC Omron

Mode Operasi Unit CPU Unit CPU memiliki tiga mode operasi berikut. Mode PROGRAM: Program tidak dijalankan dalam mode Program. Mode i...